Sarana telekomunikasi merupakan salah satu faktor penting dalam kemudahan penyampaian suatu informasi untuk masyarakat luas. Perkembangan informasi dalam pemenuhan kebutuhan akan informasiyang baik dan akurat, menuntut kita sebagaipengguna untuk senantiasa memanfaatkan informasi yang didapat. Informasi yang baik tentunya relevan, cepat, dan akurat agar tidak terjadi kesalahan. Terkait dengan informasi, salah satu Perusahaan yang mendukung haltersebut, memasang kabelbawah tanah yang menghubungkan daerah di DKI Jakarta. Model tersebut digunakan graf sebagaialat bantu mendapatkan simpulan yang baik. Masalah yang sering dijumpai dalam graf adalah tentang bagaimana menentukan jalurterpendek, misalnyadalam penggantian kabel listrik dan kabel telepon. Cara yang paling sering digunakan dalam penyelesaian masalah tersebut dengan penentuan rentang minimum pada suatu pohon. Penelitian ini membahasperbandingan dua algoritma yaitu prim dan kruskal.Hasil yang diperoleh adalahalgoritma prim lebih efisien dibandingkan denganalgoritma kruskal pada saat graf yang diberikan memiliki banyak sisi dengan simpul yang sedikit, tetapi algoritma kruskal lebih efisien dibandingkan dengan algoritma prim pada saat graf yang diberikan memiliki banyak simpul dengan lintasan dengan sisi yang sedikit.